Dari berbagai model dan merk mobil di pasaran otomotif Asia untuk jenis MPV kelas premium bisa dikatakan Toyota yang sanggup merebut hati para pelanggannya dengan menyuguhkan kemewahan dalam sebuah mobil keluarga melalui varian keluarga Toyota Alphard.
Sedang bagi yang menginginkan sebuah mobil keluarga dengan tampilan lebih sporty, Toyota juga menghadirkan MPV mewah yang sejenis dengan nama Toyota Vellfire.
Tapi di tangan seorang tuner kenamaan asal Jepang, Wald International, sosok dua mobil keluarga yang nyaman dan elegan ini menjadi tantangan tersendiri untuk bisa dihadirkan dengan tampilan sangat sporty.
Dari konsep styling yang diusung sang tuner pada kedua model mobil keluarga mewah ini, Wald tampak lebih cenderung banyak mempersiapkan untuk varian Toyota Vellfire karena sosoknya yang lebih sporty ketimbang Alphard. Meski demikian paket aero kit tetap merubah tampilan fascia untuk Toyoa Alphard.
Sehingga untuk konsep lebih sporty pada Toyota Vellfire, sang tuner sengaja mengubah merubah logonya menjadi model Lexus dimana yang menggunakan mimik wajah, grille serta slylingnya mencomot aura Lexus HS 250h.
Dan tak hanya itu, apron depan, side skirts hingga bagian bumper belakang telah didesain ulang dengan menambahkan perangkat diffuser, bespoke untuk pipa knalpot dan penggunaan trim warna chrome. Kesan sporty semakin kental berkat suspensi diganti dengan yang lebih pendek dengan velg berbahan alloy.
Bagaimana, ingin menjadikan mobil keluarga kesayangan Anda yang nyaman hadir dengan tampilan sangat sporty seperti karya Wald International ini? Mungkin melalui karya Wald ini, bagi yang sedang mempersiapkan konsep modifikasi untuk CMAAC, konsep modifikasi ini bisa menjadi inspirasi. (kpl/vin)
ADS HERE !!!